7.8.14

#Edisi Tajung

kain tajung dalam proses tenun
Yuhu, balik lagi postinngan kedua. #edisi Tajung. lebih tepatnya sewet atau kain Tajung. kita kupas lagi warisan kedua dari luhur sriwijaya. Apa itu Tajung ? kain tajung digunakan untuk apa? mungkin banyak lagi pertanyaan dibenak kita. yuk simak. ingat y postingan ini masih berkaitan dengan postingan yang kemaren lo. yg belum baca klik sini

keep pict at pengrajin (pak misro) nama usaha y lupa
#Edisi Tajung. pengertian tajung merupakan kain yang hampir mirip dengan songket. yang sama-sama ditenun. tapi bedanya terletak pengunaan benang. jika songket dengan benang emas yang cukup banyak maka kain tajung ini mengunakan benang emas yang sedikit.
corak tajung
Bentuk dan coraknya pun beragam dan hampir menyerupai batik biasa. akan tetapi proses pembuatan cukuplah rumit. hampir sama dengan pembuatan songket. pembuatan awal benang, sistem pengelosan yang memerlukan ketelitian serta pembentukan motif dengan cara pencacapan sampai sudah menjadi motif dan siap ditenun.

   Motifnya pun beragam nah dari info penulis, yang ditelusuri langsung ke pengrajin yang bersangkutan. bahwa motif tajung bayak macam antara lain : Tajung Rumpak atau Tajung Bumpak.

  Berhubung mimin masih binggung dengan info tentang tajung dan asal muasal darimanakah kata tajung maka info ini belum terjamin keakuratannya. tapi jika saya ada kesempatan lagi saya akan mengali lebih banyak lagi info dari tetua  atau orang yang lebih ahli sejarah perkainan dibumi sriwijaya ini. postingan ini pasti diperbaiki lagi sesuai kebenerannya.ok fix lanjut lagi...

pengrajin tajung





          Terkadang kain tajung banyak disalah artikan oleh beberapa kalangan masyarakat khususnya orang palembang itu sendiri. Sebagai orang palembang dengan keturunan yang sudah beberapa generasi dan persilangan antar daerah membuat saya sedikit binggung apakah tajung itu sama dengan melimar. saya masih dilema. Namun sekali lagi saya tegaskan kain tajung itu biasanya banyak digunakan para maskulin atau para pria. nah sedangkan melimar itu merupakan bunganya. dan Kalau wanita ada kain Tajung khususnya pula yang disebut dengan kain Tajung Blongsong.
proses penenunan

corak tajung
 ok buat temen-temen yang pengen tau tempat central tajung. bisa hubungi mimin melalui blog ini atau bisa hubungi mimin di e-mail : linda_wati62@rocketmail.com. atau di twitter @ndha_lli .atau bisa datang sendiri ke kertapati tuan kentang. :) 
sekrang kain tajung bisa digunakan untuk baju2 modern (baju jadi) sssttt.. nnti mimin post desain terkini dari kain tajung, songket, etc.salam kenal. Semoga Bermanfaat.


Tidak ada komentar: